Tentang Kami


Pojok Statistik merupakan layanan kolaborasi antara Badan Pusat Statistik dan Perguruan Tinggi. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian BPS dalam penyebarluasan ragam dan manfaat produk statistik yang dihasilkan oleh BPS di lingkungan Perguruan Tinggi. Melalui Pojok Statistik, diharapkan literasi dan pemanfaatan statistik di lingkungan Perguruan Tinggi meningkat.

Pojok Statistik telah berjalan secara bertahap sejak tahun 2019 dengan Pojok Statistik pertama di Universitas Hasanudin di Makasar. Dalam perkembangannya, Pojok Statistik juga telah hadir di Universitas Sumatera Utara (USU) dan Universitas Negeri Padang (UNP) dengan dasar hukum Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerjasama antara BPS Provinsi setempat dengan Perguruan Tinggi di wilayahnya masing-masing.

Semakin tingginya kebutuhan dunia pendidikan akan statistik, mendorong BPS, Forum Statistik (Forstat) dan Ikatan Statistisi Indonesia (ISI) untuk menjalin kerjasama melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) pada 23 Juli 2021. MoU ini menjadi payung hukum baru bagi kegiatan Pojok Statistik selanjutnya. Dengan adanya MoU ini, memperkuat kolaborasi antara BPS dan Perguruan Tinggi melalui Forstat dalam perluasan serta penguatan penyelenggaraan Pojok Statistik di Perguruan Tinggi.

Pojok Statistik mengusung konsep layanan kolaborasi antara BPS dan Perguruan Tinggi melalui Forstat. Kolaborasi antara BPS dengan perguruan tinggi dan ISI juga akan dilakukan untuk membangun agen-agen statistik dalam rangka peningkatan literasi statistik dan pembinaan kegiatan statistik. Sinergi antara BPS dan Perguruan Tinggi ini tidak hanya mencakup pada penyediaan layanan statistik di Perguruan Tinggi, namun juga mendukung program kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang menjadi program baru di lingkungan Perguruan Tinggi.

Semangat dalam pembentukan dan penyelenggaraan Pojok Statistik ini memperoleh tantangan baru di saat pandemi. Sistem perkuliahan yang beralih dari metode klasikal menjadi metode daring (online), pembatasan kegiatan sosial berskala besar akibat pandemi, serta keterbatasan mobilitas selama pandemi menuntut adanya strategi baru dalam penyelenggaraan Pojok Statistik. Pojok Statistik virtual menjadi pilihan efektif dalam pelayanan Pojok Statistik di masa pandemi serta di masa digital saat ini. Pojok Statistik Virtual memadukan kemudahan layanan, konten statistik yang menarik serta akses belajar statistik tanpa batas wilayah. Dengan keunggulan ini, diharapkan Pojok Statistik Virtual dapat memberikan kemanfaatan secara luas bagi seluruh Mahasiswa dan Akademisi di Indonesia.

Pojok Statistik Virtual menyajikan konten yang dikemas dengan visualisasi yang menarik dalam bentuk infografis dan videografis, layanan konsultasi statistik online, ruang literasi, serta layanan edukasi statistik virtual. Selaras dengan konsep kolaborasi yang diusung dalam Pojok Statistik, seluruh konten dan layanan yang disajikan dalam Pojok Statistik Virtual juga merupakan hasil sinergi dan kolaborasi antara BPS dengan Perguruan Tinggi melalui Forstat. Keunggulan yang ditawarkan ini akan menjadikan Pojok Statistik Virtual sebagai one stop layanan statistik bagi kalanan Mahasiswa dan Akademisi yang lebih aman, mudah dan tanpa batas.

© 2021 - Pojok Statistik BPS
Badan Pusat Statistik. Jl. Dr. Sutomo, No. 6-8, Jakarta Pusat, 10710.